Lapas Narkotika Samarinda Gagalkan Upaya Selundupan Sabu lewat Ayam Balado

$rows[judul] Keterangan Gambar : Barang bukti narkoba jenis sabu beserta telepon pintar diamankan oleh Lapas Narkotika Samarinda. (Kaltim Post)

Samarinda, konklusi.id – Petugas Lapas Narkotika Samarinda berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkoba jenis sabu-sabu ke dalam Lapas Narkotika Samarinda, Selasa (20/9). Sabu tersebut hendak diselundupkan melalui lauk ayam balado pada titipan makanan pengunjung.

Kalapas Narkotika Samarinda, Hidayat menerangkan penyelundupan Narkoba jenis sabu ke dalam Lapas ini berkat ketelitian petugas pemeriksaan barang, yang telah melaksanakan tugasnya sesuai dengan SOP dan menyeluruh sehingga berhasil menggagalkan upaya penyelundupan ini. 

Adapun kronologis penggagalan pada hari ini dimulai saat Petugas pemeriksa barang yang melakukan pemeriksaan titipan makanan pengunjung berinisial JT (21) pada pukul 13:30 Wita yang ditujukan untuk WBP berinisial FJ yang terdaftar pada nomor antrean A-28 di aplikasi E-Trol.

"Kemudian saat petugas memeriksa titipan makan berupa lauk ayam balado petugas merasa ada hal yang mencurigakan. Dengan pemeriksaan yang teliti dan menyeluruh akhirnya petugas menemukan narkotika jenis sabu sebanyak 4 bungkusan dengan berat kurang lebih 5 gram yang diselipkan didalam potongan daging ayam," ujar Hidayat seperti dikutip dari Kaltim Post. 

Kalapas bersinergi dan berkoordinasi dengan pihak Kepolisian Resor Kota Samarinda melalui Kasat Narkoba dengan menyerahkan barang bukti berupa Narkoba jenis sabu sebanyak 4 bungkus, Hp pengunjung, dan kartu tanda pengenal, serta pengunjung berinisial JT dibawa ke kantor Polisi untuk diproses lebih lanjut. (uyu) 

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)