Bupati Kenang Pejuang Asli Tanah Kutai Muso Saim

$rows[judul] Keterangan Gambar : Bupati Kukar Edi Damansyah memberikan bantuan kepada warga pra-sejahtera di Muara Kaman.

TENGGARONG, Konklusi.id – Bupati Kukar Edi Damansyah mengapresiasi seluruh unsur yang terlibat dalam penyelenggaraan upacara Hari Pahlawan ke-78 Tahun 2023 yang ditandai dengan ziarah dan tabur bunga ke makam pejuang asli tanah Kutai, Muso bin Salim, di Lapangan Bola Kecamatan Muara Kaman, Jumat (10/11). “Upacara hari pahlawan ini sebagai bentuk penghargaan dan untuk mengenang jasa pahlawan pejuang bangsa khususnya yang berasal dari kecamatan Muara Kaman, pejuang asli dari Tanah Kutai Muso bin Salim,” kata Edi Damansyah saat memimpin upacara Hari Pahlawan ke-78 Tahun 2023.

 

Dalam kegiatan itu juga, Edi Damansyah juga membacakan sambutan tertulis Menteri Sosial RI Tri Rismaharini. “Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus untuk mengelola kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan bangsa dan negara,” ujarnya. Lanjut dia, pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberanian dan pengorbanannya dalam membela kebenaran serta mengutamakan kepentingan bangsa dan negara di atas kepentingan kelompok dan atau diri sendiri.

 

“Pahlawan telah mengajarkan kepada kita bahwa, kita bukan bangsa pecundang. Kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah. Sebesar apapun ancaman dan tantangan akan kita hadapi. Dengan tangan mengepal dan dada menggelora. Dengan hanya berbekal bambu runcing, para pahlawan dalam pertempuran 10 November, menghadapi musuh yang merupakan pemenang perang dunia dengan persenjataan terbaiknya,” ungkapnya.

 

Kegiatan tersebut juga dirangkai dengan pemberian sejumlah bantuan mulai dari bantuan pra sejahtera, pertanian, hingga realisasi program Kukar Idaman berupa sepeda motor untuk para penyuluh pertanian di Muara Kaman. (adv/ara)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tulis Komentar

(Tidak ditampilkan dikomentar)