Tenggarong, konklusi.id – Pemkab Kukar siap menyukseskan pemilu 2024 mendatang. Saat ini mereka telah membentuk Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwaslucam) Se-Kabupaten Kukar. Diharapkan mereka bisa lebih produktif tingkatkan sinergitas dan berkolaborasi mewujudkan pemilu yang damai, bebas, jujur dan adil dengan menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi.
Hal tersebut disampaikan Asisten I Akhmad Taufik Hidayat saat membacakan sambutan Bupati Kukar Edi Damansyah pada pelantikan Panwaslucam, di Hotel Grand Elty Tenggarong, Kamis (27/10). Lebih lanjut, Taufik mengatakan melalui silaturahmi ini diharapkan bisa terus ditingkatkan, bukan hanya sekadar memiliki tugas mengawasi jalannya pemilihan saja.
"Pengawas Pemilu Kecamatan wajib bersikap netral sehingga tugas yang diemban dapat dilaksanakan secara jujur, adil dan cermat. Dan dapat lebih meningkatkan sinergisitas serta kolaborasi bersama pemerintah daerah dalam mewujudkan pesta demokrasi yang lebih baik," ujarnya.
Selain itu, Taufik juga mengatakan Pemkab Kukar akan mendukung kegiatan tahapan awal Pemilu. Kerja sama antar segenap stakeholder sangat diperlukan dalam mengawasi penyelenggaraan Pemilu serentak.
"Pemerintah Daerah berharap kepada seluruh Panitia Panwaslucam untuk bekerja dengan profesional, proaktif, responsif dan memiliki sensitifitas yang tinggi dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya, serta menciptakan hubungan kerja yang kondusif dengan semua lembaga terkait dan masyarakat luas. Suksesnya pelaksanaan Pemilu serentak 2024 di Kukar akan menjadi barometer bagi sistem demokrasi di Indonesia. Kita harus upayakan agar menjadi yang terbaik," harapnya.
Di akhir sambutannya Taufik mengatakan, dengan dilantiknya saudara-saudara dapat dijadikan motivasi dan landasan yuridis yang kuat dalam melaksanakan tugas dan fungsi Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan, untuk dapat bekerja secara profesional dalam rangka menyukseskan Pemilu yang akan datang. (uyu)
Tulis Komentar